Sunday, November 25, 2012

Konser Brand New Cherrybelle

Mengenakan busana cerah Konser Brand New Cherrybelle dibuka dengan hits terlaris "Love is You". Tapi lagu ini seperti mendapat suntikan warna baru, karena Cherry Belle tidak lagi tampil nice one. Sebaliknya pada konser yang bertajuk Brand New Cherry belle tadi malam yang ditayangkan stasiun SCTV, 9 dara cantik itu tampil diiringi Live Band.

Diiringi Live Band, penampilan Cherry Belle memang terasa jauh lebih hidup, atmosfir baru itu terasa sangat kental saat menyanyikan lagu "You're Beautiful" yang juga merupakan hits terlaris Cherry Belle.

Selama satu jam Cherry Belle tampil memukau, panggung penuh warna itupun serasa seperti milik mereka sendiri. Mereka tidak hanya menyanyi, tapi juga bertindak sebagai Host yang mengarahkan acara dari awal hingga akhir. Aksi panggung mereka pun sangat beragam, sebab selain tampil lengkap sembilan personil, beberapa personil dipercaya untuk tampil solo. Aksi solo dibuka Christy yang bernama lengkap Christy Saura Noela Unu dengan melantunkan "More Than Words".

Gigi pun tampil sempurna meski sempat gelisah karena sebelumnya ia jatuh sakit. Setelah Christy, Gigi tampil menghentak penonton lewat lagu "we are never ever getting back together". Dara bertubuh langsing itu bahkan membumbui aksinya dengan permainan gitar yang cukup atraktif.

Di Konser Brand New Cherrybelle setiap personil menunjukkan kepiawaian mereka seperti sedang mengikuti sebuah audisi. Selain Gigi dan Christy, Cherly dan Anisa pun tak ketinggalan tampil solo, bahkan Kezia yang baru bergabung dengan CherrBelle pun memperlihatkan kemampuannya bernyanyi solo.

Para personil Cherry Belle mengeluarkan semua keahlian yang dimiliki oleh setiap personalnya. 3 Personil lain, Stefi, Angel, Felly unjuk kebolehan dengan menari.

Meski aksi perorangan mereka terlihat mempuni, para personil Chibi tetap merasa nyaman tampil bersembilan. Kedepan mereka berharap perasaan nyaman diatas panggung akan bertambah kokoh dengan kehadiran Chibi Chibi Band

Inilah pengumuman dari Chibi :
"Dengan adanya Konser Brand New Cherrybelle, CherryBelle ingin mencetuskan, mengumumkan bahwa Chibi Chibi Band akan menjadi Band pengiringnya Cherry Belle"
Posted by: Aprilian Updated at: 11:56 AM

0 comments:

Post a Comment

Don't forget to give your opinion by comments